KANONANG,pojoksulut.id – Pandemi Covid – 19 yang belum juga berakhir tidak membuat kreatifitas dan inovasi berhenti.
Hal ini sebagaimana dilakukan Heppy Walangitan Sekretaris Desa Kanonang Satu, Kecamatan Kawangkoan Barat Kabupaten Minahasa yang punya hobi baru yaitu membuat kerajinan dari kayu dan akar pohon.
“Ide membuat meja dari akar pohon muncul ketika melihat akar pohon yang sepertinya tidak lagi bermanfaat namun memiliki nilai yang sangat besar” ungkap Walangitan
Walangitan menuturkan membuat meja dari akar pohon kayu lingua bukan hal yang mudah karena memerlukan proses yang panjang dan tentu kesabaran.
“Kalau tidak ada kesibukan di Desa khususnya dalam tugas Pemerintahan saya mengambil waktu untuk menyelesaikan membuat meja dari akar kayu lingua” ucap Walangitan kepada wartawan Rabu, 16 Desember 2020
Sampai saat ini meja dari akar kayu lingua olahan Sekdes Kanonang Satu banyak dilirik konsumen. Bahkan bukan hanya di Kawangkoan Barat para peminat juga berasal dari Kecamatan lain yang ada di Kabupaten Minahasa.